Labels

Belajar, Berbagi, Bermanfaat

Senin, 07 Maret 2016

SHOLAT GERHANA

~Aisyah radhiyallahu ‘anha menceritakan bahwa dizaman Nabi ﷺ pernah terjadi gerhana matahari

□|Beliau lalu mengutus seseorang untuk menyeru ~ASH SHALATU JAMI’AH’ ❝ mari kita lakukan shalat berjama’ah. ❞

📖Orang-orang lantas berkumpul
Nabi lalu maju menjadi imam dan bertakbir. Beliau melakukan empat kali ruku’ dan empat kali sujud dalam dua raka’at. (HR. Muslim)

🌕Tatacara sholat GERHANA

1) Berniat di dalam hati
(2 Takbiratul ihram yaitu bertakbir sebagaimana biasa sholat
3) Membaca do’a iftiftah dan berta’awudz, kemudian membaca surat Al Fatihah dan membaca surah dalam Al Qur'an agak panjang & dikeraskan bacaannya (dijaherkan)

جَهَرَ النَّبِىُّ ﷺ  فِى صَلاَةِ الْخُسُوفِ بِقِرَاءَتِهِ

📘~Nabi ﷺ menjaherkan bacaannya ketika shalat gerhana.” (HR. Bukhari dan Muslim)

(4 Kemudian ruku’
5) Kemudian bangkit dari ruku’ (i’tidal) sambil mengucapkan ’SAMI’ALLAHU LIMAN HAMIDAH, RABBANA WA LAKAL HAMD’

(6 Setelah i’tidal ini tidak langsung sujud, namun dilanjutkan dengan membaca surat Al Fatihah dan surat dalam Al Qur'an. Berdiri yang kedua ini lebih singkat dari yang pertama

7) Kemudian ruku’ kembali (ruku’ kedua) yang panjangnya lebih pendek dari ruku’ sebelumnya

(8 Kemudian bangkit dari ruku’ (i’tidal)
9) Kemudian sujud yang panjangnya sebagaimana ruku’, lalu duduk di antara dua sujud kemudian sujud kembali

(10 Kemudian bangkit dari sujud lalu mengerjakan raka’at kedua sebagaimana raka’at pertama hanya saja bacaan dan gerakan-gerakannya lebih singkat dari sebelumnya

11) Tasyahud
(12 Salam
13) Setelah itu imam berkhutbah kepada para jama’ah memberi nasehat untuk memperbanyak berdzikir, berdo’a, beristighfar, sedekah / membebaskan budak

📖Catatan:
📗Sholat gerhana sunnah nya dikerjakan berjamaah, jika dikerjakan sendirian boleh & Wanita boleh ikut sholat gerhana

📕Waktu pelaksanaan sholat gerhana SAAT TERLIHAT / TERJADI GERHANA & tidak ditunda tunda pelaksanaan nya

□~Smoga Bermanfaat

0 komentar:

Posting Komentar